PKM PENGEMBANGAN KELOMPOK USAHA JAJANAN BALI GEK EVI DI DESA PEGUYANGAN KANGIN KECAMATAN DENPASAR UTARA KOTA DENPASAR

Authors

  • Ni Putu Tirka Widanti Universitas Ngurah Rai
  • I Made Sudarma Universitas Ngurah Rai
  • Cokorde Istri Dian Laksmi Dewi Universitas Ngurah Rai

Keywords:

Jajanan, Manajemen, Produksi

Abstract

Pembuatan Jajanan Bali Gek Evi adalah salah satu industri rumah tangga pangan yang dilakukan oleh penduduk di Desa Peguyangan Kangin Kecamatan Denpasar Utara Kota Denpasar yang masih sederhana dan dikerjakan secara manual. Bahan baku yang digunakan adalah beras ketan, injin, tepung, gula pasir dan gula merah.  Keseluruhan proses produksi Jajanan Bali Gek Evi ini masih dikerjakan dengan cara dan peralatan sederhana. Permasalahan yang dihadapi mitra adalah masalah sarana dan prasarana produksi yang tidak tersedia. Penelitian ini menggukan pendekatan penelitian kualitatif. Data dikumpulkan dengan menggunakan metode observasi dan wawancara. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa PKM Pemberdayaan Kelompok Usaha Jajanan Bali Gek Evi Di Desa Peguyangan Kangin Kecamatan Denpasar Utara Kota Denpasar telah menerima bantuan berupa renovasi ruang kerja dan pengadaan alat produksi. Pemilik juga diberikan pelatihan berupa teknik pengemasan jajanan dan pemasaran melalui media sosial dan pembuatan laporan keuangan. Meskipun demikian, peningkatan jumlah pesanan tidak terlalu signifikan mengingat kondisi ekonomi yang menurun akibat Covid-19. Dengan adanya kegiatan PKM ini, diharapkan usaha Jajanan Bali Gek Evi dapat memberikan dampak ekonomi yang besar. Selain itu, sebagai upaya untuk meningkatkan jumlah penjualan maka perlu dilakukan perluasan pangsa pasar dan melakukan promosi di pameran kuliner maupun melalui media sosial.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Anwar, K. (2018). Penerapan E-Supply Chain Management Dalam Upaya Peningkatan Produktifitas Dan Pemasaran Produk Pada Industri Rumah Tangga Dala Persaingan Di Era Teknologi Informasi. Jurteksi, 4(2), 185-190.

Wijayanti, N., & Purwantiningrum, I. (2016). Peningkatan Efisiensi dan Kapasitas Produksi Pada Proses Pengolahan Sambel Pecel, Keripik Tempe Dan Keripik Singkong. Teknologi Pangan: Media Informasi dan Komunikasi Ilmiah Teknologi Pertanian, 7(3), hlm. 133.

Desa Peguyangan Kangin, https://peguyangankangin.denpasarkota.go.id/.

Downloads

Published

2022-05-01

How to Cite

Ni Putu Tirka Widanti, I Made Sudarma, & Cokorde Istri Dian Laksmi Dewi. (2022). PKM PENGEMBANGAN KELOMPOK USAHA JAJANAN BALI GEK EVI DI DESA PEGUYANGAN KANGIN KECAMATAN DENPASAR UTARA KOTA DENPASAR . ABDI MASSA: Jurnal Pengabdian Nasional (e-ISSN: 2797-0493), 2(03), 44–51. Retrieved from https://aksiologi.org/index.php/abdimassa/article/view/209

Issue

Section

Education for Sustainable Development