PELAYANAN PROGRAM KLAMPID NEW GENERATION (KNG) DALAM RANGKA MEMUDAHKAN ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN DI KELURAHAN NGAGEL REJO KOTA SURABAYA
Keywords:
Kelurahan Ngagel Rejo, Pelayanan PublikAbstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pelayanan administrasi kependudukan di Kelurahan Ngagel Rejo Kota Surabaya. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah dengan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Key informan dalam penelitian ini adalah kasi pemerintahan dan pelayanan publik, staff pemerintahan dan masyarakat Kelurahan Ngagel Rejo. Penelitian ini menggunakan teori pelayanan publik dari Parassuraman yaitu dimensi tangibles, reliability, responsiveness, assurance, emphaty dengan beberapa elemennya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dimensi tangibles dengan elemen penampilan pegawai, kenyamanan tempat pelayanan dan penggunaan alat bantu sudah diterapkan dengan baik. Dimensi reliability dengan elemen kecermatan pegawai, kemampuan dan keahlian pegawai sudah baik. Dimensi responsiveness dengan elemen respon pegawai dan pelayanan cepat dan tepat sudah diterapkan. Dimensi assurance dengan elemen jaminan tepat waktu dan jaminan biaya sudah diterapkan sesuai keinginan masyarakat. Dimensi emphaty dengan elemen mendahulukan kepentingan kepentingan pengguna layanan, ramah, sopan santun, tidak diskriminasi sudah berjalan sesuai harapan masyarakat.
References
Erlianti, D. (2019). Kualitas Pelayanan Publik. Jurnal Administrasi Publik Dan Bisnis, 1(1), 15–28. https://doi.org/10.36917/japabis.v1i1.7
Indonesia, P. R. (2009). UU RI No. 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik. Lembaran Negara RI Tahun 2009. Sekretariat Negara. Jakarta, 2003(1), 20–28.
Mahsyar, A. (2011). Masalah Pelayanan Publik di Indonesia Dalam Perspektif Administrasi Publik. Otoritas : Jurnal Ilmu Pemerintahan, 1(2), 81–90. https://doi.org/10.26618/ojip.v1i2.22
MPR, T. (2003). Keputusan menteri pendayagunaan aparatur negara nomor : 63/KEP/M.PAN/7/2003 tentang pedoman umum penyelenggaraan pelayanan publik. Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara Republik Indonesia, Ix, 55. http://eprints.uanl.mx/5481/1/1020149995.PDF
Nurhayati, A. S. (2019). Implementasi pelayanan di kelurahan sekaran.
Prabawati, N. P. A. (2019). Analisis Penerapan Standar Pelayanan Publik di Kelurahan Renon Kota Denpasar.
Suryantoro, B., & Kusdyana, Y. (2020). Analisis Kualitas Pelayanan Publik Pada Politeknik Pelayaran Surabaya. Jurnal Baruna Horizon, 3(2), 223–229. https://doi.org/10.52310/jbhorizon.v3i2.42
Susanto, J., & Anggraini, Z. (2019). The Quality Of Public Service In Subdistrict Office Tabir Ulu Merangin Regency. Jurnal Administrasi Negara, 25(2), 105–122.
Wicaksana, A., & Rachman, T. (2018). Karakteristik Pelayanan. Angewandte Chemie International Edition, 6(11), 951–952., 3(1), 10–27. https://medium.com/@arifwicaksanaa/pengertian-use-case-a7e576e1b6bf
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Muhammad Rafly Akbar; Dida Rahmadanik; M. Kendry Widiyanto

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Ketentuan hukum formal untuk mengakses artikel digital jurnal elektronik ini tunduk pada ketentuan lisensi Creative Commons Attribution-ShareAlike (CC BY-SA), yang berarti PRAJA Observer: Jurnal Penelitian Administrasi Publik, e- ISSN: 2797-0469 berhak untuk menyimpan, mengubah format, mengelola di pangkalan data, memelihara dan menerbitkan artikel tanpa meminta izin dari Pencipta selama tetap mempertahankan nama Pencipta sebagai pemilik Hak Cipta.