PENGELOLAAN DATA KEPENDUDUKAN UNTUK MENYAJIKAN DATA PEMERINTAHAN YANG AKURAT

(Studi Pada Kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Surabaya)

Authors

  • Ananda Intan Pratiwi Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya
  • Radjikan Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya
  • Indah Murti Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Keywords:

Pengelolaan data kependudukan, KNG, SIAK, Administrasi Kependudukan

Abstract

Dalam era globalisasi ini pengelolaan data kependudukan yang ada di Indonesia sudah harus mulai menggunakan teknologi di dalamnya. Dengan adanya penggunaan teknologi dalam Pengelolaan data penduduk ini maka akan lebih mempermudah lagi kerja dari pemerintah. Pengunaan teknologi dalam melakukan semua kegiatan di pemerintahan merupakan salah satu bentuk upaya dari pemerintah untuk menerapkan E Government/ Electronic Government. Di pemerintah, Dispendukcapil memiliki tugas untuk membantu pemimpin daerah dalam pelaksanaan urusan kepemerintahan di bidang administrasi kependudukan dan juga pencatatan sipil. Saat ini dalam pelaksanaan kepengurusan administrasi kependudukan dan pencatatan sipil di Dispendukcapil kota Surabaya terdapat beberapa inovasi di dalamnya, salah satunya yaitu Klampid New Generation (KNG). Klampid New Generation ini merupakan aplikasi dan juga web yang digunakan untuk membantu dalam kepengurusan administrasi kependudukan secara online yang di dalamnya  mencakup perkawinan, kelahiran, kematian, pindah dan juga datang. Di Surabaya sendiri dalam pelaksanaan kepengurusan administrasi selain dapat di lakukan pribadi tetapi juga bisa di lakukan di kelurahan maupun kecamatan yang ada di Surabaya, Adanya Inovasi ini, bisa meningkatkan kinerja Dispenduk dalam memberikan pelayanan kepada warga. Selain menggunakan aplikasi KNG, dalam proses pengelolaan Administrasi kependudukan juga menggunakan aplikasi SIAK. meskipun sudah menggunakan teknologi, tetapi dalam masyarakat masih terdapat beberapa masalah dalam proses pengelolaan data kependudukan yang perlu untuk dibahas lagi supaya terdapat solusi untuk mengatasi masalah itu.

Author Biographies

Radjikan, Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Dosen di Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Indah Murti, Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Dosen di  Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

References

admin. (n.d.). TUGAS DISPENDUKCAPIL. DISPENDUKCAPIL. Retrieved December 30, 2022, from https://dispendukcapil.situbondokab.go.id/tugas#:~:text=Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil sebagaimana dimaksud pada,daerah di bidang administrasi kependudukan dan pencatatan sipil

dispendukcapil kota surabaya. (n.d.). Profil Dispendukcapil Kota Surabaya. https://disdukcapil.surabaya.go.id/beranda/informasiumum/

Harto, Ambosius; Pandia, A. S. (2021). Perubahan Data Kependudukan di Surabaya Bisa Dilakukan di Kecamatan dan Kelurahan. Kompas.Com. https://www.kompas.id/baca/nusantara/2021/04/17/perubahan-data-kependudukan-di-surabaya-bisa-dilakukan-di-kecamatan-dan-kelurahan/

Peraturan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 95 Tahun 2019 tentang Sistem Informasi Pemerintah Daerah. (2019). Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia, 65(1114), 2019.

Perpres No.95 Tahun 2018. (2018). Perpres No.95 Tahun 2018. Menteri Hukum Dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia, 110.

Perwali Nomor 80 Tahun 2021 Tentang Kedudukan, Susunan Organisasi, Uraian Tugas dan Fungsi Serta Tata Kerja Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil Kota Surabaya. (2021). 1965, 1–7. https://jdih.surabaya.go.id/pdfdoc/perwali_2029.pdf

Sutabri, T. (2012). Konsep Sistem Informasi (I. Nastiti (Ed.); 1st ed.). CV ANDI OFFSET. https://books.google.co.id/books?id=uI5eDwAAQBAJ&printsec=frontcover&hl=id&source=gbs_ge_summary_r&cad=0#v=onepage&q&f=true

Downloads

Published

2023-01-07

How to Cite

Intan Pratiwi, A., Radjikan, R., & Murti, I. (2023). PENGELOLAAN DATA KEPENDUDUKAN UNTUK MENYAJIKAN DATA PEMERINTAHAN YANG AKURAT: (Studi Pada Kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Surabaya). PRAJA Observer: Jurnal Penelitian Administrasi Publik (e- ISSN: 2797-0469), 3(01), 173–187. Retrieved from https://aksiologi.org/index.php/praja/article/view/1072

Issue

Section

ADMINISTRASI PUBLIK